Header Ads

Polemik Munculnya si Putih di Dinkes Tanggamus, Ada Apa Dengan Poniah ??


Tanggamus -- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tanggamus, memberikan keterangan tidak relevan, Pasca viral pemberitaan media beberapa waktu lalu tentang pengadaan mobil ambulance transport dan Puskesmas Keliling (Pusling) Tahun 2024, sejumlah unit mobil Pusling tiba-tiba muncul dan menjadi tanda tanya warga. Jumat, (19/7/2024).

Dilaporkan tim Investigasi, di seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (KUPTD) Puskesmas tampak aktifitas yang tidak seperti biasa. Disebutkan, para KUPTD tidak berada ditempat, sibuk berkoordinasi dengan pihak Dinkes. 

Kendati tidak diketahui apa yang dibicarakan antara pihak Dinas Kesehatan dan UPTD Puskesmas, koordinasi itu terasa janggal. Mengingat berlangsung pasca viralnya pemberitaan, ditambah lagi koordinasi antara keduanya yang dilakukan secara tertutup.
 
Diketahui, paska viralnya berita Dinkes Tanggamus, barulah tampak berkeliaran mobil Pusling berwarna Putih, dengan merek Mitsubishi Triton yang berlalu-lalang, mulai dari sekitar Perkantoran Pemerintah Daerah (Pemda) Tanggamus, hingga luar daerah.

Hasil penelusuran para awak media bersama tim Investigasi Ormas GRIB Jaya Tanggamus, hingga saat ini belum ditemukan satupun jenis Mobil Ambulance di sejumlah UPTD Puskesmas di Kabupaten Tanggamus. 

Fakta di lapangan, ada beberapa UPTD Puskesmas yang mendapatkan operasional Pusling merk Mitsubisi Triton, namun hingga saat ini seolah milik pribadi  para Kepala UPTD Puskesmas setempat.

Dikabarkan melalui via What's Up oleh beberapa Warga setempat, yang terkesan bertanya-tanya, keheranan. "Mengapa Pusling tersebut hingga saat ini di Operasikan oleh Poniah ?.., Mengapa selalu terparkir di rumahnya Poniah ?.., Kan itu pusling buat operasional kegiatan sosial ke warga, jangan kayak punya pribadi doong !!, Meski berdalih sosialisasi, ya..,apa di Puskes gak ada Drivernya, kan lokasi parkir juga ada," ujar warga setempat.

Setelah ditelusuri, benar adanya, Poniah,STr.Keb. Selaku kepala UPTD Puskesmas Negarabatin, Kotaagung Barat. Mobil yang  seharusnya untuk kegiatan sosial warga Kotaagung Barat, tetapi hingga saat ini di gunakan Poniah dan terparkir di kediamannya di Waykamal Kotaagung Pusat. 

Sementara, saat dikonfirmasi ke Dinas Kesehatan Kabupaten Tanggamus, melalui Kasubag Umum dan Kepegawaian, Jauhari. Menurutnya, hal tersebut dikarenakan khawatir hilang. "Karena Kendaraan Pusling belum keluar platnya, jadi kalau hilang, siapa yang tanggung jawab," tandas Jauhari.

Selain itu, termonitor oleh rekan jurnalis di Kabupaten Pringsewu, Hanapi (42), pada Kamis sore, 18/7. Dikatakannya, Nampak mobil Pusling baru berwarna putih yang tengah melaju dari arah Bandar Lampung ke Kabupaten Tanggamus. 

Hingga berita ini ditayangkan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tanggamus, Taufik Hidayat belum dapat ditemui. Sedangkan jajaran pejabat dibawahnya, memberikan keterangan yang terkesan tidak sesuai fakta di lapangan alias mengambang. 
( Nurmaini & tim ).

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.